Kartu ucapan adalah sebuah kartu yang biasanya memiliki ukuran sebesar telapak tangan. Kartu ini berisikan pesan yang ditujukan bagi penerima sebagai ucapan selamat, dukungan dan belasungkawa. Bentuk kartu ucapan beragam, mulai dari selembaran, dilipat dua sampai bentuk unik nan cantik yang bergantung pada kreasi si pembuatnya. Dengan membuat dan memberikan kartu ucapan Anda akan memperoleh beberapa manfaat diantaranya sebagai berikut.
Menjalin Silaturrahmi
Momen penting seperti pernikahan, kelahiran, pindah rumah dan hari raya, berkirim hadiah merupakan tradisi yang dilakukan oleh banyak orang. Tradisi semacam ini terus dilestarikan karena dianggap dapat mempererat jalinan silahturami antar keluarga dan sahabat. Jika tidak memungkinkan untuk memberikan hadiah, mengirimkan kartu ucapan merupakan salah satu cara yang dapat dijadikan pilihan. Kartu ucapan hasil keasi Anda daat dikatakan sebagai suatu karya seni sederhana. Ketika Anda memutuskan untuk mengirimkan kartu ucapan ini kepada orang lain, ini sama halnya seperti mengirimkan isi hati dan emosi Anda kepada orang tersebut tak kala berharganya dibandingkan dengan sebuah kado.
Menunjukan Rasa Hormat
Rasa hormat kepada orang terkasih dapat diekspresikan juga dengan cara memberikanya kartu ucapan. Kartu ucapan tersebut ditujukan untuk meunjukan rasa hormat dan kepedulian Anda kepada orang tersebut. Orang yang menerima kartu ucapan tersebut akan merasa lebih dihargai.
Melatih Otak
Selain dapat mengekspresikan rasa hormat terhadap orang lain membuat dan menulis kartu ucapan bermanfaat bagi otak. Hal ini sejalan dengan apa yang disampaikan Dr. Lynda Saw bahwa menulis pesan secara tradisional melalui kartu ucapan bermanfaat bagi kesehatan. Faktanya tulisan tangan dapat membantu otak untuk belajar meningkatkan kemampuan dan motorik halusnya. Tidak hanya itu kegiatan tersebut juga dapat mengaktifkan area masif diotak yang terlibat dalam proses kerja memori, olah bahasa dan proses berfikir.
Meningkatkan Kreativitas
Tidak mungkin sekali kita mengirimkan kartu ucapan diselembar kertas kosong saja kepada orang yang dianggap sepesial. Tentunya agar memberikan kesan orang menerima kartu ucapa berharga dan spesial untuk, Anda sudah semestinya mengirimkan kartu ucapan yang indah. Untuk membuat kartu ucapan yang indah diperlukan kreatifitas tersendiri untuk memilih desainya, membuat dan menghias kartu serta menulis pesan pada kartu dengan kata-kata yang indah dan penuh makna. Hal ini secara tidak langsung dapat meningkatkan kreativitas ketika membuat kartu ucapan ini.
Kartu ucapan memiliki banyak jenisnya, ada kartu ucapan terimakasih yang ditujukan kepada seseorang untuk mengucapkan rasa trimakasih, kartu ucapan selamat ulang tahun dan ada juga ucapan selamat yang dibuat untuk seseorang untuk mengucapkan selamat atas pencapaian yang diperolehnya. Selain itu masih banyak lagi jenis kartu ucapan seperti kartu ucapan selamat atas kelahiran bayi, belasungkawa dan ucapan selamat saat perayaan hari besar serta kartu ucapan pindahan rumah.
Jenis kartu ucapan pindah rumah adalah kartu ucapa yang dibuat dan ditujukan sebagai rasa suka cita atas kebahagian seseorang yang telah mendapatkan rumah impiannya. Jika Anda menumpahkan perasaan bahagian Anda dengan benar pada kartu ucapan tersebut tentu orang yang menerimanya akan turut merakan perasaan Anda. Berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan ketika ingin menulis kartu ucapan.
Tips Menulis Kartu Ucapan
Menulis Pesan Secara Sederhana, Singkat dan Tulus
Jika Anda berfikir menulis kalimat yang panjang dan berbelit-belit akan membuat perima pesan akan merasa tersanjung, Anda salah, itu bukanlah cara yang efektif untuk menulis pesan dikartu ucapan. Tulislah beberapa kalimat yang memang mewakili isi hati Anda lalu kirimkan. Jangan lupa untuk menyertakan tanda tangan diakhir pesan Anda. Jika Anda kesulitan untuk merangkai beberapa kalimat maka cukup ucapkan beberapa kata yang mengekpresikan kebahagianya Anda contohnya “Suatu kebanggan dapat mengenal Anda, Selamat ulang tahun” jika ditujukan untuk orang yang berulang tahun.
Gunakan Kutipan Ketika sudah tidak tahu apa yang harus ditulis
Ini merupakan cara yang umum dan banyak digunakan orang ketika mereka kehabisan ide. Anda bebas untuk mengutip apa saja, banyak kutipan indah yang dapat dicari dengan mudah di internet. Dengan menggunakan kutipan akan memberikan kesan tersendiri bagi penerima kartu ucapan
Jangan takut untuk menjadi aneh
Kartu ucapan berisikan pesan formal yang sudah sering didengar orang tidak terlalu membekas bagi penerimanya. Cobalah untuk mengekspresikan perasaan anda dan jangan sungkan-sungkan untuk menuliskan sesuatu yang aneh dan lucu pada pada kartu ucapan tersebut. Dengan menuliskan lelucon singkat atau memanggil penerima pesan dengan nama panggilan Anda kepadanya akan membuat pesan pada kartu ucapan lebih unik, lucu dan menyentuh.
Dari Pada Menulis Kartu Ucapan Dengan Pesan yang Terlalu Panjang Lebih Baik Menulis Surat Saja
Jika Anda merasa ada banyak hal yang ingin di utarakan kepada penerima kartu ucapan karena sudah lama tidak berjumpa dan ingin berbencang-bingcang dengan orang tersebut, ada baiknya dibuat surat saja. Sertakan surat Anda di debelakang kartu ucapan yang Anda kirim.
Ngomong-ngomong soal pindah rumah berikut ini ada rekomendasi agensi yang dapat dijadikan pilihan bagi Anda yang tidak mau repot saat pindah rumah. Agensi tersebut adalah Freight Dispatch Service Agency.