Sholat taubat merupakan salah satu jenis sholat yang perlu untuk dilakukan oleh umat Muslim. Karena secara sadar atau tidak, secara sengaja atau tidak, kita seringkali melakukan perbuatan dosa. Bukan hanya dosa yang kecil-kecil, kadang sebagai seorang hamba yang tak luput dari kesalahan juga seringkali melakukan dosa besar tanpa disadari. Oleh karena itu bertaubat kepada Allah SWT menjadi suatu hal yang dianjurkan bagi setiap umat Muslim.
Mengerjakan sholat yang satu ini merupakan salah satu bentuk ikhtiar untuk memohon ampun kepada Allah SWT., yang sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW. Taubat sendiri memiliki arti kembali kepada Allah SWT, kembali pada syariat-Nya, dan dengan bersungguh-sungguh mengakui segala jenis perbuatan dosa yang dilakukan dan menyesalinya, serta dengan bersungguh-sungguh berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Sholat yang satu ini juga merupakan salah satu jenis sholat yang dengan menjalankannya dapat meraih amal yang tinggi derajatnya di sisi Allah SWT.
4 Keutamaan Sholat Taubat Dan Tata Cara Melaksanakannya
Terdapat beberapa keutamaan yang terkandung dalam sholat ini dan penting bagi umat Muslim untuk mengetahuinya. Sebagai seorang umat muslim selain mengetahui keutamaan dari sholat ini juga perlu mengetahui tata cara lengkap dalam mendirikannya. Hal ini bermanfaat agar segala dosa yang telah diperbuat dapat diampuni. Tata cara sholat ini bisa dibilang cukup mudah karena hampir mirip dengan sholat sunnah lainnya. Sebelumnya kita bahas empat keutamaan dari sholat ini terlebih dahulu.
-
Memperoleh ampunan dari Allah SWT
Memperoleh ampunan dari Allah SWT., merupakan salah satu keutamaan dari sholat yang satu ini. Barangsiapa yang dengan sungguh-sungguh mengerjakan sholat yang satu ini pasti akan memperoleh ampunan dari Allah SWT., seperti yang disabdakan oleh Rasulullah SAW., yang isinya kurang lebih menjelaskan tentang barangsiapa yang berbuat dosa kemudian ia mengambil air wudhu lalu mengerjakan sholat dan dengan bersungguh-sungguh memohon ampunan kepada Allah SWT., niscaya orang tersebut akan memperoleh ampunan dari-Nya.
Hal ini juga di jelaskan dalam qur’an surat Ali Imran ayat 135, di dalamnya dijelaskan bahwa setiap orang yang melakukan perbuatan keji dan menganiaya diri mereka sendiri, kemudian mereka mengingat adanya Allah SWT., lalu mereka memohon ampun kepada-Nya atas semua dosa yang telah dilakukan, maka siapa lagi yang dapat mengampuni segala dosa selain Allah SWT.,
Seperti yang dikutip dalam sebuah hadist riwayat Tirmidzi dan Ibnu Majah, di dalamnya Rasulullah SAW, bersabda yang kurang lebih isinya menjelaskan barangsiapa orangnya berwudhu kemudian menyempurnakan wudhunya, lalu melaksanakan sholat sebanyak dua atau empat rakaat, kemudian ia menyempurnakan dzikirnya secara khusyu’ dan memohon ampunan kepada Allah, maka Allah SWT., akan mengampuninya. Hadist yang diriwayatkan tersebut tergolong hadist hasan.
-
Memperoleh cinta dari Allah SWT
Mungkin sering sekali kita mendengar ungkapan Allah SWT., mencintai orang-orang yang suka bertaubat. Jadi, barangsiapa yang mengerjakan sholat yang satu ini maka mereka akan mendapat cinta dari Allah SWT. Hal ini dikuatkan dengan sebuah ayat di dalam Al Qur’an. Ayat tersebut terdapat di surat Al Baqarah, tepatnya di ayat 222. Dalam ayat tersebut dijelaskan kurang lebih tentang Allah SWT., yang sangat mencintai mereka yang bertaubat dan juga menyukai mereka yang gemar mensucikan diri.
-
Memperoleh doa dari para malaikat
Orang yang mendirikan sholat yang satu ini tentunya mereka adalah orang-orang yang memang benar-benar ingin bertaubat. Dan barangsiapa orangnya yang bertaubat pasti akan di doakan oleh para malaikat. Seperti yang dijelaskan dalam surat Al Ghafir ayat 7, di dalamnya dijelaskan mengenai para malaikat yang berdoa kepada Allah SWT., memohon ampunan bagi mereka yang bertaubat.
-
Dimasukkan ke dalam jannah-Nya
Siapa orangnya yang tidak ingin masuk surga. Setiap orang tentu ingin sekali bisa masuk surga. Dan pada akhirnya, setiap orang yang telah bertaubat dan kemudian mendapatkan ampunan dari Allah SWT., maka mereka akan di masukkan oleh Allah SWT., ke dalam jannah-Nya.
Seperti yang termaktub di dalam firman Allah SWT, dalam surat At Tahrim ayat 8, yang isinya menjelaskan bahwa barangsiapa melakukan taubat nasuha atau taubat secara bersungguh-sungguh kepada Allah SWT, maka orang tersebut akan diampuni segala kesalahan yang telah dilakukan dan kemudian dimasukan ke dalam surga yang di bawahnya mengalir sungai-sungai.
Tata cara sholat taubat tergolong mudah karena hampir sama dengan sholat sunnah lainnya. Yang pertama dilakukan adalah membaca niat sholat, setelah itu takbiratul ihram. Kemudian bisa membaca doa iftitah tapi sifatnya sunnah. Setelah membaca doa iftitah dilanjutkan dengan membaca surat Al Fatihah dan ditambah dengan bacaan surat yang diambil dari Al Qur’an sebisanya.
Selanjutnya diteruskan dengan gerakan sholat seperti biasanya rukuk, i’tidal, sujud, duduk diantara kedua sujud, sujud kedua, kemudian berdiri kembali dan melakukan sama halnya yang dijelaskan di awal. Setelah itu tasyahud akhir dan salam. Terakhir, berdoalah dengan bersungguh-sungguh memohon ampunan kepada Allah SWT.
Demikian sedikit ulasan mengenai keutamaan dari sholat taubat dan tata cara sholat taubat. Sebaik-baiknya manusia adalah mereka yang selalu memohon ampunan kepada Allah SWT. Bagi Anda yang ingin banyak belajar tentang ilmu agama Islam dengan lebih mendalam, silahkan cek website fataya.