Game Petualangan Android yang Banyak Dimainkan

Jenis game petualangan android ini akan membawa Anda ke petualangan di dalam dunia virtual. Ada tokoh atau karakter yang dimainkan dalam game. Jumlah karakter kebanyakan hanya satu tetapi tidak menutup kemungkinan lebih dari satu.

Karakter utama dalam game umumnya memiliki level hidup atau kekuatan tertentu. Tingkat kekuatan akan menurun selama permainan atau saat melawan musuh. Apabila masih ada kekuatan atau level hidup hingga permainan selesai, maka game sudah dimenangkan.

  1. Machinarium

Game petualangan yang sebelumnya hanya untuk PC ini sudah tersedia versi mobile. Sejak 2013, pengguna android dapat mengunduh game adventure ini. Game ini akan membawa Anda dalam sebuah misi sebuah robot terbuang. Misi untuk menyelamatkan pacar dari penjahat Black Cap Brotherhood.

Game ini cukup seru dengan kontrol yang sederhana sehingga mudah dimainkan. Namun setiap level dari game ini akan membuat Anda terus memutar otak untuk menyelesaikannya.

  1. Ice Age Adventures

Pixabay.com

Game yang diadaptasi dari film animasi ini menyajikan petualangan Sid dalam menyelamatkan teman-temannya. Pemain yang menjadi Sid harus melewati berbagai rintangan yang berbahaya agar bisa menemukan karakter lain yang menjadi teman Sid.

Setiap kali berhasil menemukan karakter lain, akan ditampilkan dalam grafis yang cukup keren. Permainan yang seru membuat game dari Gameloft ini sudah didownload lebih dari 10 juta kali.

  1. The Pirate: Caribbean Hunt

Game petualangan dengan tema bajak laut ini membawa pemain untuk menyelesaikan sebuah misi. Bajak laut dapat berlabuh di mana saja, menjual hasil rampasan, hingga upgrade kapal.

Visual dari game cukup bagus dengan grafik yang menarik. Map yang luas juga membuat game ini tidak cepat membosankan untuk dimainkan. Anda juga bisa mendapatkan informasi menarik tentang game petualangan ini melalui https://ukdpc.net/ dan game-game android keren lainnya.

  1. Harry Potter: Hogwarts Mystery

Game petualangan yang diadaptasi dari cerita fenomenal Harry Potter ini juga menggunakan latar belakang Hogwarts dalam game. Alur permainan adalah setelah Harry Potter ditinggal orang tuanya yang dibunuh Voldemort.

Namun pemain tidak menggunakan karakter Harry Potter atau karakter utama seperti dalam film, melainkan menjadi salah satu murid Hogwarts. Pemain cukup mengikuti permainan dan memecahkan misteri yang terjadi dalam sekolah Hogwarts.

  1. Oceanhorn: Monster of Uncharted Seas

Game ini bisa mengobati keinginan Anda yang ingin merasakan permainan Zelda tetapi tidak memiliki konsol game. Anda bisa mengunduh di perangkat android dan memainkan game yang penuh misi ini. Pemain menggunakan jurnal dan sebuah kalung peninggalan untuk mencari sosok ayah yang hilang.

Game ini memiliki visual grafis yang cukup baik. Pemain harus bisa memecahkan puzzle untuk bisa menyelesaikan misi. Permainannya cukup seru dan menantang di setiap levelnya.

  1. Life is Strange

Game dari Square Enix ini sangat bagus untuk Anda pecinta game petualangan. Game dengan story based choice ini mengajak Anda bermain sebagai seorang fotografer bernama Max Caulfield. Fotografer yang dapat memutar-balik waktu antara masa depan dan masa sekarang.

Game ini memiliki banyak tantangan di setiap level hingga dapat menyelesaikan misi. Pemain bisa menciptakan masa depan yang baik atau sebaliknya menjadi lebih buruk. Perbanyak juga informasi aplikasi game android menggunakan situs https://ukdpc.net/ dan berbagai infromasi menarik lainnya.

  1. Soulcraft

Game petualangan ala Diablo ini memiliki visual grafis yang menarik. Pemain akan diajak bertarung hack and slash dengan basis job system. Game menarik untuk dimainkan di perangkat android secara gratis.

Selain itu, Anda bisa meningkatkan game menjadi freemium dengan kualitas yang bagus. Game ini sangat direkomendasikan untuk game android bagi Anda yang suka petualangan menantang.

  1. Ninja Arashi

Game petualangan dengan misi menyelamatkan seorang anak dari musuh yang sangat berbahaya. Pemain berperan menjadi Arashi yang merupakan seorang ninja. Kemampuan ninja yang dimiliki Arashi dikerahkan untuk menghindar dari berbagai jebakan agar sampai di akhir misi.

Game android ini memiliki kontrol yang cukup mudah dan sederhana. Gerakan dikontrol dengan tombol bagian kiri. Sedangkan tombol kanan untuk kontrol gerakan melompat, menyerang, dan gerakan shuriken. Game yang sudah didownload lebih dari 50 juta kali ini pun didukung visual yang kece.

  1. The Walking Dead

Pixabay.com

Game petualangan dengan tema zombie ini menyajikan pertarungan yang seru antara zombi yang menyeramkan. Game ini dapat dimainkan dari season one hingga lanjutan yang semakin seru dan menantang.

Untuk game season two dari game ini bahkan sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna android. Anda yang mencari game petualangan bisa download langsung game The Walking Dead ini.

Itulah beberapa game petualangan android yang seru untuk dimainkan. Visual grafis dari game tersebut sebagian besar sudah 3D. Jadi sangat memanjakan Anda yang bermain game melalui layar smartphone.